Kerja Sama Penanggulangan Tanggap Darurat Bencana Tol

Kerja Sama Penanggulangan Tanggap Darurat Bencana Tol
Kerja Sama Penanggulangan Tanggap Darurat Bencana Tol

18 November 2021
Penulis: Administrator

Manajemen PT Makassar Metro Network (MMN) & PT Jalan Tol Seksi Empat (JTSE) yang merupakan salah satu anak usaha PT Nusantara Infrastructure Tbk di sektor jalan tol bersama PT Pertamina Patra Niaga melakukan penandatanganan Nota Kesepakatan Kerja Sama Penanggulangan Keadaan Darurat Wilayah Makassar di Makassar. Penandatanganan kesepakatan ini dilakukan oleh Anwar Toha selaku Direktur Utama MMN, Ismail Malliungan, Direktur Utama JTSE dan jajaran Direksi lain dari masing-masing perusahaan. Kerja sama ini juga melibatkan tim Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan Dinas Pemadam Kebakaran Kota Makassar.
 
Nota kesepakatan ini bertujuan untuk mempercepat penanganan insiden yang dapat terjadi di jalan raya, jalan tol, dan wilayah operasi perusahaan dalam penanggulangan kebakaran, evakuasi medis, penanggulangan tumpahan minyak dan kebocoran pipa serta latihan simulasi keadaan darurat
bersama. Dengan demikian, para pihak yang terlibat dapat memberikan penanganan pertama dalam situasi keadaan darurat secara cepat, tepat, dan proaktif.