Penandatanganan Kesepakatan antara PT Bosowa Marga Nusantara (BMN) dengan Pemerintah Kota Makassar

Penandatanganan Kesepakatan antara PT Bosowa Marga Nusantara (BMN) dengan Pemerintah Kota Makassar

11 Oktober 2017
Penulis: Administrator

Bertempat di Rumah Jabatan Walikota Makassar, Direktur Utama PT BMN-JTSE Bapak Anwar Toha bersama Walikota Makassar, Ramdhan Pomanto melakukan penandatanganan kesepakatan antara PT Bosowa Marga Nusantara dengan Pemerintah kota Makassar pada 11 Oktober 2017.
 
Penandatanganan nota kesepakatan tersebut bertujuan untuk mencari solusi pemecahan masalah kemacetan yang saat ini menjadi salah satu fokus Pemerintah Kota Makassar. Dengan menggandeng pihak swasta, Pemerintah Kota Makassar bersama-sama dengan manajemen PT BMN berusaha melakukan inovasi di bidang pembangunan serta pengembangan infrastruktur jalan di Kota Makassar.